Example floating
Example floating
PANGKALPINANG

Pemkot Pangkalpinang Gelar Festival Layangan di Pantai Pasir Padi

131
×

Pemkot Pangkalpinang Gelar Festival Layangan di Pantai Pasir Padi

Sebarkan artikel ini
Puluhan pengemar layangan berkumpul di Pantai Pasir Padi memeriahkan Festival Layangan yang diadakan Sabtu (02/11/2024). Foto Diskominfo

PANGKALPINANG (realita.news) – Pemerintah Kota Pangkalpinang melalui Dinas Pariwisata menggelar festival layangan di kawasan Pantai Pasir Padi, Sabtu (2/11/2024). Ratusan layangan dengan berbagai macam bentuk, warna, dan kreasi layangan unik menghiasi langit yang turut disaksikan ratusan pengunjung.

Selain festival layangan, event yang digelar selama dua hari pada 2 hingga 3 November ini juga turut dimeriahkan dengan bazar 110 UMKM, lomba Pangkalpinang Talent Show, lomba mewarnai dan melukis layangan hingga color run.

Pelaksana tugas Kepala Dinas Pariwisata Kota Pangkalpinang, Waspada menyampaikan bahwa festival ini diselenggarakan untuk membangkitkan serta mempromosikan pariwisata, budaya dan menjaga kearifan lokal.

Baca Juga:  Kejari Pangkalpinang Bersama Dinas Pendidikan Gelar Kampanye Anti Korupsi