BANDUNG (REALITA) – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Sandiaga Salahudin Uno menyerahkan plakat dan piagam penghargaan kota kreatif kepada Pemerintah Kota Pangkalpinang. Bersama Pangkalpinang, empat kota lainnya juga menerima piagam yang sama. Keempat kota itu adalah Makasar, Banyumas, Batang dan Sleman.
Piagam penghargaan yang diterima Sekretaris Daerah Kota Pangkalpinang Mie Go ini diserahkan Sandiaga Uno saat Rakornas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Trans Luxury Hotel Bandung, Rabu (13/12/2023) siang.
Menurut Mie Go, penghargaan ini diraih setelah Pangkalpinang dianggap kota yang mampu menanamkan budaya dan memberikan inspirasi di masyarakat dan usaha tersebut dinilai dapat menunjang upaya ekonomi kreatif.
Menjadi kota kreatif, kata Mie Go, tentu akan semakin memperkuat jejaring kabupaten/kota di Indonesia, sebagai sarana transfer ekonomi kreatif dan transfer pengalaman. Selain itu, akan mendorong pertumbuhan sektor ekonomi kreatif, agar bisa menciptakan lapangan kerja dan kontribusi ekonomi yang signifikan.
“Diterimanya penghargaan ini diharapkan kota pangkalpinang bisa lebih luas lagi dikenal orang. Sehingga dapat memajukan pariwisata, dunia usaha, UMKM yang tentu akhirnya akan meningkatkan laju pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Kota Pangkalpinang,” tutupnya. (nur)
Pangkalpinang, Satu dari Lima Kota Kreatif di Indonesia
