PANGKALPINANG (realita.news) – Tim Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang diwakili Kota Pangkalpinang meraih juara pertama pada Festival Olahraga Tradisional Tingkat Nasional (Fotradnas) ke-XIII tahun 2024 yang diselenggarakan di Kabupaten Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Tengah.
Penjabat Gubernur Babel, Safrizal ZA, memberikan apresiasi kepada Kota Pangkalpinang yang mewakili Bangka Belitung di ajang kejurnas olahraga tradisional yang diikuti perwakilan dari 12 provinsi tersebut. “Kami sangat bangga dan mengapresiasi terpilihnya Kota Pangkalpinang untuk mewakili Bangka Belitung di ajang festival tersebut. Ini adalah bukti bahwa kerja keras dan dedikasi dari seluruh pihak, baik pemerintah daerah maupun komunitas olahraga, telah membuahkan hasil,” ujarnya
Sementara itu itu, Kepala Bidang Olahraga Disbudparpora Provinsi Babel Harun mengatakan Fotradnas merupakan gelaran yang diinisiasi oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga dengan memperlombakan olahraga tradisional dari masing-masing daerah yang belum pernah ditampilkan pada festival-festival lain sebelumnya.
“Alhamdulillah, Bangka Belitung berhasil menjadi juara pertama, yang kemudian disusul DIY, dan ketiga Jawa Tengah,” ujarnya.