PADANG (realita.news) – Pemerintah Provinsi Sumatera Barat Pemprov Sumbar matangkan rencana kerja sama dengan Scoot Airlines terkait pembukaan rute penerbangan Padang-Singapura di awal tahun 2025.
Gubernur Sumbar, Mahyeldi, mengungkapkan potensi ekonomi akan muncul dengan dibukanya jalur penerbangan langsung ini. “Dengan dibukanya kembali penerbangan Padang-Singapura ini, kita berharap akan membuka potensi ekonomi yang besar untuk kita. Bisa itu dari segi pariwisata dan UMKM. Dengan adanya penerbangan langsung lebih mudah kita menjaring wisatawan dari Singapura,” ungkapnya.

Namun, rute ini tidak bertahan lama dan akhirnya ditutup selama hampir enam tahun ini. Mengantisipasi hal tersebut, Pemprov Sumbar mempersiapkan langkah strategis untuk menjaga keberlanjutan rute ini untuk jangka waktu panjang.