Gunawan, perwakilan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Tanjung, mengapresiasi langkah PT Timah yang rutin mengadakan kegiatan positif untuk warga. “Ini kegiatan yang luar biasa. Kalau bisa lebih sering dan bergantian di lokasi lain. Selain sehat, kegiatan ini mempererat hubungan antara warga dan perusahaan,” jelasnya.
Ketua RT 04 RW 06 Teluk Rubiah, Nurmaniah, juga berharap senam bersama bisa menjadi agenda rutin. “Warga kami senang sekali. Terima kasih PT Timah, semoga semakin jaya,” katanya.
Melalui kegiatan ini, PT Timah menunjukkan komitmennya untuk tidak hanya fokus pada operasional tambang, tetapi juga peduli terhadap kesehatan dan kebersamaan masyarakat di sekitar wilayah kerja.
Senam bersama menjadi sarana sederhana namun bermakna untuk membangun gaya hidup sehat sekaligus menjaga keakraban antarwarga. (*)
(Sumber timah.com)







